Rabu, 21 Agustus 2013

ESDM Sosialisasikan BBM Bersubsidi

MAKASSAR, FAJAR -- Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Direktorat Jendral Minyak dan Gas Bumi bekerja sama Unhas mengadakan sosialisasi kebijakan penyesuaian BBM bersubsidi di Gedung Pertemuan Ilmiah Unhas, Kamis, 4 Juli. Acara ini dihadiri perwakilan Kementerian ESDM, Jusef K Caryana dan beberapa petinggi Unhas.
  
Koordinator panitia, Ir Abdul Rasyid, M. Sc kepada SKeMa menjelaskan, sasaran kegiatan ini adalah dosen, pegawai, serta mahasiswa yang merupakan perwakilan dari UKM dan BEM fakultas.
Jusef K Caryana menjelaskan beberapa hal yang dilakukan pemerintah terkait kenaikan BBM dan tingginya konsumsi BBM masyarakat yaitu pengendalian BBM bersubsidi, konversi Mitan ke LPG, penggunaan Gas Bumi untuk rumah tangga, konversi BBM ke BBG, dan penyediaan SPBG 40-50 unit di Jabotabek.
  
Selanjutnya Baso Siswadarma menambahkan, pentingnya peningkatan kenyamanan kendaraan umum agar masayarakat lebih memilih bepergian dengan kendaraan umum dibandingkan dengan kendaraan pribadi demi penghematan BBM.    
  
"Dengan pengurangan subsidi BBM diharapkan bisa menaikkan subsidi pendidikan demi pencerdasan bangsa dan kesejahteraan dalam pendidikan," tuturnya. (mk5/ars)    

NB : Diterbitkan oleh Fajar 6 Juli 2013
   

Tidak ada komentar:

Posting Komentar